Halo, Sobat FILE! Penggunaan smartphone di zaman yang sudah canggih ini sudah menjadi kebutuhan primer dalam kehidupan manusia. Selain karena bentuknya yang mudah dibawa, smartphone berperan penting bagi hampir semua aktivitas yang kita lakukan.
Khususnya untuk kegiatan para mahasiswa, yang hampir semua kegiatannya menggunakan smartphone. Mulai dari membantu menyelesaikan tugas – tugas dengan lebih cepat hingga untuk berkomunikasi dengan teman – teman dan dosen.
Sangat amat rugi rasanya kalau kita sebagai mahasiswa tidak bisa memanfaatkan smartphone demi menunjang kegiatan akademismu, apalagi besar kemungkinan IPK kalian bisa semakin bagus. Inilah 5 aplikasi yang wajib dimiliki oleh para mahasiswa!
1. Wunderlist | To-do list, Reminders, Errands
Apakah kamu termasuk orang yang sering lupa tentang kegiatan yang akan kamu lakukan? Tenang saja, Wunderlist adalah solusinya. Wunderlist merupakan aplikasi berbasis daftar yang harus dikerjakan (To-Do List) yang cara kerjanya hanya harus mencatat apa yang kamu mau lakukan dan set waktunya.
Selain bisa mengingatkan kita tentang kegiatan yang akan kamu lakukan, aplikasi ini juga bisa kamu jadikan sebagai catatan daftar belanjaan keperluanmu loh. Ketika sudah menyelesaikannya tinggal coret saja deh daftarnya, sangat simpel bukan?
Aplikasi ini kamu bisa download di Google Play Store dan Itunes Store secara GRATIS! Yuk buruan kita download sekarang juga!
2. Evernote
Evernote adalah aplikasi pencatat memo yang tidak hanya dapat mencatat teks, namun juga bisa digunakan untuk merekam audio dan mengambil foto.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu dapat mencatat materi – materi kuliah yang disampaikan oleh dosen dan kamu juga dapat menyisipkan foto dan rekaman suara ke dalam catatan. Bagusnya lagi, di aplikasi ini terdapat fitur berbagi sehingga kamu dan teman – teman kamu dapat berbagi catatan
Kamu tidak perlu lagi bawa buku tulis yang banyak untuk ke kampus, cukup dengan menggunakan aplikasi ini. Sangat berguna bukan?
Kamu bisa download aplikasi ini di Google Play Store dan Itunes Store secara GRATIS!
3.CamScanner
CamScanner merupakan aplikasi yang dapat memindai, menyimpan, dan menyinkronisasi berbagai dokumen yang ada di smartphone kamu. Dengan aplikasi ini kamu dapat scan tulisan dosen di papan dan catatan kuliah. Kamu tidak harus repot – repot lagi untuk bawa dokumen berbentuk hardcopy.
Aplikasi ini kamu bisa download di Google Play Store dan Itunes Store secara GRATIS! Yuk buruan kita download sekarang juga!
4.WPS Office + PDF
Ada tugas buat dokumen tapi laptop atau komputer kamu lagi rusak terus males ke warnet? WPS Office solusinya! WPS Office dapat memudahkan bagi kamu para mahasiswa dan dosen yang hampir seluruh kegiatannya harus berurusan dengan membuat dokumen. Mulai dari Word, Excel, PDF, dan Powerpoint tersedia di aplikasi ini. Dengan adanya WPS Office, kita dapat membuat dokumen di smartphone tanpa harus ribet – ribet buat dari komputer atau laptop.
Aplikasi ini kamu bisa download di Google Play Store dan Itunes Store secara GRATIS!
5.DuoLingo
Tidak dipungkiri lagi kemampuan berbahasa asing seperti bahasa Inggris atau bahasa lainnya sangat diperlukan dalam menunjang prestasi kamu di kampus. Apalagi untuk kamu mahasiswa yang jurusannya aktif dalam menggunakan percakapan bahasa asing. Duolingo merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk membantu dalam belajar dan melatih kemampuan berbahasa asing kamu.
Hanya dengan mendaftar secara gratis pada akun duolingo, kamu dapat memilih berbagai macam bahasa yang ingin kamu pelajari dengan metode pembelajaran yang tidak hanya membaca saja, tetapi juga kemampuan melafalkan kamu juga latih. Kosa katamu juga akan bertambah pesat loh dengan menggunakan aplikasi ini secara rutin.
Kamu juga bisa mengunduh aplikasi ini di Google Play Store dan Itunes Store!
Nah, bagaimana Sobat FILE? Apakah kamu siap untuk semakin memaksimalkan kehidupan kuliahmu setelah mengetahui 5 Aplikasi Mobile ini? Apakah punya aplikasi mobile rekomendasi lainnya yang kamu sering gunakan?
Baca Juga : Inilah Cara Tepat Untuk Menjadi Mahasiswa Produktif!