Hai FILE-readers! Kamu pasti bete dong kalo laptop atau komputer kamu tiba-tiba lemot saat lagi nonton ato ngerjain tugas? Nah tenang aja nih FILE-readers,kita mau bagi tips yang sederhana nih untuk menjaga dan merawat performa laptop kamu, yuk kita simak
- Rapikan Dekstop
Biar cepet, kita sering menyimpan apapun di desktop kita. Ternyata, dengan banyaknya icon di desktop itu dapat membuat laptop kita melambat saat ingin menampilkan layar tampilan. Akan lebih baik jika kita rapikan dan masukan kedalam folder sesuai dengan penggunaanya.
- Pindahkan Data Berukuran Besar ke Harddisk Eksternal atau Online Storage
Pindahkan aja data-data kamu yang jarang dipakai atau berukuran besar ke harddisk eksternal, karena dengan banyaknya file di harddisk internal dapat melambatkan performa laptop kamu.
- Bersihkan Laptopmu
Belajar di ruangan yang kotor gak enak, kan? Sama seperti laptop, kalau laptop kamu kotor itu dapat menghambat performa laptop kamu. Ada baiknya jika laptop dibersihkan jika sudah terasa lambat atau sekitar 3 bulan sekali
- Perbarui Perangkat Lunak
Sering-sering meng-update perangkat lunak yang sesuai dengan spesifikasi laptop kamu agar tidak mengganggu performanya.
- Kosongkan Recycle Bin
Setelah kamu menghapus suatu data, pastikan juga data tersebut telah terhapus di Recycle Bin kamu. Dengan kosongnya Recycle Bin dapat membuat performa laptop kamu menjadi lebih baik.
Nah, sekian tips sederhana untuk menjaga performa laptop kamu. Merasa punya tips yang lainnya? Kamu bisa tulis comment kamu dibawah.