Selama kita masih bernafas, akan selalu ada pekerjaan yang terus dikerjakan. Pekerjaan tersebut terus berdatangan dan kita akan selalu dihantui oleh deadline yang menuntut kita untuk menyelesaikannya tepat waktu. Semua itu pasti menjadi terasa berat apabila kita tidak dapat menemukan cara yang tepat untuk diri kita sendiri dalam menyelesaikan pekerjaan tersebut. Semua bisa dikerjakan tanpa stress dikejar deadline atau bahkan, deadline dapat menjadi kesempatan kamu untuk menambah hari libur kamu! Penasaran gimana caranya? Simak enam langkah dibawah ini untuk mengetahui caranya.
1. Planning dan To-Do List
Mulai membiasakan diri untuk merencanakan apa yang harus dilakukan terlebih dahulu. Melakukan perencanaan adalah hal yang penting, karena dengan mulai merencanakan apa saja yang harus dikerjakan, kamu bisa mulai membuat to-do list kamu. List yang berisikan pekerjaan yang harus dilakukan akan membuat kamu lebih terarah dan tahu langkah pertama yang harus dilakukan.
2. Perkirakan Waktu Pengerjaan
Setelah merencanakan, perkirakan juga waktu untuk mengerjakan setiap tugas atau pekerjaan. Akan lebih baik lagi jika kamu membuat strategi untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut dengan lebih cepat.
Sebagai contoh, tugas A diperkirakan membutuhkan waktu 3 jam. Buat strategi untuk menyelesaikan tugas tersebut dalam 2,5 jam (setengah jam lebih cepat) sehingga kamu memiliki waktu luang untuk istirahat sejenak atau mengerjakan tugas berikutnya.
3. Prioritas
Sebagai orang yang produktif, pasti pekerjaan akan selalu ada dan menumpuk. Akan selalu ada pekerjaan yang harus diselesaikan sesegera mungkin dengan deadline yang sangat singkat. Stress, menangis, atau marah tidak akan membantu kamu dalam menyelesaikan pekerjaan tersebut. Pekerjaan tersebut tidak akan selesai kalau kamu tidak mulai bergerak mengerjakannya. Nah, kamu pasti mulai bingung harus mulai dari mana untuk menyelesaikan tumpukkan tugas tersebut.
Membuat prioritas bisa menjadi langkah yang baik dalam memulai pekerjaan kamu. Buatlah prioritas pekerjaan apa yang tingkat kepentingannya tinggi. Jika pekerjaan yang penting sudah terselesaikan, kamu bisa menyelesaikan pekerjaan lain yang tingkat kepentinggannya lebih rendah dengan hati yang lega.
4. Singkirkan Hal-Hal yang Menghambat Pekerjaanmu
Sebaik apapun kamu merencanakan pekerjaan, semua itu tidak akan membantu kalau kamu belum menyingkirkan hal-hal yang menghambat pengerjaan pekerjaan kamu. Tidak ada jalan lain, kamu harus menyingkirkan bahkan sampai menghilangkan gangguan yang akan muncul sehingga kamu dapat fokus menyelesaikan pekerjaan kamu. Hal simple yang bisa kamu lakukan mulai dengan menjauhkan gadget kamu agar kamu tidak terjebak dalam kenikmatan social media. Jika kamu tidak menyingkirkan hal-hal tersebut, kamu akan menunda waktu pengerjaan pekerjaan kamu dan akhirnya bisa membatalkan niat kamu untuk menjadi produktif.
5. Weekly Review
Trik lain meningkatkan produktivitas kerja kamu adalah dengan melakukan kaji ulang mingguan (weekly review ). Aktivitas ini mudah dilakukan karena kamu tinggal membandingkan pekerjaan yang telah selesai sebelumnya dengan target atau rencana pekerjaan kamu. Jika target pekerjaan kamu belum tercapai, kamu harus mengetahui penyebabnya. Mengapa perlu? Agar di hari-hari berikutnya, kamu dapat menghindari penyebab tersebut sehingga kamu menjadi lebih produktif lagi.
6. Olahraga Teratur
Olahraga secara teratur dapat meningkatkan produktivitas kerja kamu. Jam-jam kerja yang penuh tekanan membutuhkan konsentrasi tinggi sehingga tubuh kamu jadi lelah dan kurang fit. Dengan melakukan olahraga teratur, stamina dan konsentrasi kamu akan terpulihkan. Olahraga yang dilakukan tidak memerlukan olahraga yang membutuhkan alat berat. Cukup melakukan sit-up, push-up atau squat dapat membuat kondisi tubuh kamu menjadi lebih bugar.
Meningkatkan produktivitas kerja memang membutuhkan strategi tertentu yang cocok dengan gaya kamu masing-masing. Kamu perlu mencoba beragam cara sehingga kamu dapat menemukan cara yang cocok untuk lebih produktif. Mencari yang cocok memang tidak mudah, semoga keenam langkah diatas dapat membantu kamu untuk lebih produktif lagi dalam bekerja.
[Yashinta]