Halo, Sobat FILE! Kalian pasti pernah mendengar tentang DJI bukan? Sebuah perusahaan teknologi asal China yang merupakan pembuat drone terbesar di dunia dengan market share di kisaran 70%. DJI juga pernah mengadakan kompetisi robotik di China bernama Robomaster, dimana pelajar dapat membangun dan memprogram robot untuk melakukan pertarungan di arena.
Kini, DJI ingin memperluas pasarnya dengan menghadirkan sebuah drone berbentuk tank bernama RoboMaster S1. Robot ini merupakan versi yang ditujukan untuk masyarakat luas sehingga anak-anak di Amerika Serikat, Eropa, dan Jepang dapat mempelajari pemograman dengan cara yang lebih mudah dan menyenangkan.
RoboMaster S1 merupakan robot yang ditujukan sebagai salah satu platform pendidikan dalam hardware dan software. S1 bisa dikontrol menggunakan remote control dan dilengkapi dengan sebuah kamera. Kamera tersebut dibekali dengan aperture f2.4 dan wide-angle 120 derajat, yang dapat dilihat streaming dengan Wi-Fi melalui aplikasi mobile. Ada 31 sensors yang dapat membantu untuk mendeteksi lingkungan sekitar dan dapat bergerak 360 derajat, luar biasa bukan?
Sama seperti kebanyakan drone DJI yang lain, RoboMaster S1 dapat mengenali dan merespon gesture dan suara ataupun mengikuti pergerakan sebuah objek, semua menggunakan computer vision. Tapi ada fitur yang membedakannya dengan drone DJI, yaitu dapat menembakkan peluru yang terbuat dari gel. Peluru ini awalnya berbentuk sangat kecil namun ukurannya dapat membesar ketika dicelupkan ke dalam air dalam waktu beberapa jam. Peluru ini tidak mengandung racun sehingga aman untuk dimainkan dan perlu dibersihkan setelah digunakan.
Nah, sudah terbayang belum, Sobat FILE? Jika belum, coba kamu tonton video youtube dari channel official DJI di bawah ini!
Dalam paket penjualan RoboMaster S1 sendiri, tidak disertakan dengan kontroler karena dijual terpisah.
Cara memainkan RoboMaster S1 di arena pun cukup mudah, kamu hanya perlu mencetak poin terbanyak untuk menang dengan menembakkan peluru dan laser ke area sensitif robot lainnya. Dan di sepanjang arena kalian memiliki peluang untuk memulihkan HP dan mendapatkan kemampuan khusus dengan memindai gambar khusus yang telah disiapkan di sekitar arena. Kedengarannya seru sekali ya untuk dimainkan!
Menurut DJI, mereka menghadirkan RoboMaster S1 untuk memberikan pengalaman kepada anak-anak di luar China serta menjadi bagian dari kompetisi RoboMasters. S1 juga sangat sangat mudah untuk dikustomisasi yang dapat mengembangkan ide anak-anak, juga dijual dalam keadaan belum dirakit, sehingga dapat merakit S1 dengan penuh semangat. S1 mendukung bahasa pemograman Scratch 3.0 dan Python untuk mengontrol berbagai aspek dalam aspek termasuk pergerakan torsi roda, yang memungkinan kamu untuk melakukan berbagai macam hal seperti manuver pergerakan untuk pertarungan dalam arena.
DJI juga mengembangkan tutorial dan panduan video untuk membantu pengguna dalam mempelajari cara penggunaannya, bahkan jika kamu belum pernah melakukan coding sebelumnya. Tutorial ini tentu akan membuka pintu bagi anak-anak untuk mulai belajar coding dan mengenal bahasa pemograman.
“Harapan kami adalah robotik bisa menjadi seperti olah raga populer seperti sepak bola dan basket. Ini adalah harapan kami untuk produk ini,” ujar Shuo Yang, kepala proyek RoboMaster S1, Rabu (12/6/2019).
Harga yang ditawarkan DJI untuk Robomaster S1 adalah USD 499 atau sekitar 7,1 juta.
Bagaimana menurutmu Sobat FILE? Apakah kalian tertarik untuk mencoba DJI RoboMaster S1? Nantikan peluncurannya produknya dari DJI!