Halo, Sobat Filemagz! Apakah kamu sedang bimbang ingin membuat website sendiri tapi belum pandai coding? Jika iya, kamu sedang membaca artikel yang pas banget loh!
Memang benar, memiliki website sendiri untuk keperluan portofolio maupun bisnis sangatlah penting di era kini yang serba digital. Banyak sekali sisi positif yang bisa kamu dapatkan dengan membuka website sendiri. Oleh karena itu, Filemagz telah merangkum 3 langkah mudah yang bisa diikuti oleh siapa pun! Baik jika kamu sudah paham coding atau belum, kamu pasti bisa mengikuti tutorial ini dengan mudah. Yuk, simak sampai akhir, ya!
1. Tentukan Dulu Jenis Website-nya!
Sebelum memulai, tentunya Sobat Filemagz harus tahu seperti apa website yang ingin dibuat. Ada banyak sekali jenis website yang beredar, loh! Mulai dari website toko online yang menjual berbagai produk secara online, website portofolio untuk kebutuhan karier profesional kamu, website perusahaan yang menunjukkan profil perusahaan kepada klien seperti FAVE Solution, situs berita seperti Kompas.com, hingga website forum seperti Filemagz.com.
Bayangkan dulu jenis website yang ingin kamu buat. Apa tujuan utama dari website tersebut? Sobat Filemagz harus menentukan jenis website yang diinginkan dengan baik, karena jenis yang kamu pilih akan berpengaruh pada langkah-langkah selanjutnya!
2. Pilih Website Builder-nya
Nah, ini adalah langkah di mana kamu mulai membangun website-nya. Jangan khawatir, kamu tidak memerlukan pengetahuan coding sama sekali, loh! Tidak perlu mengenal segala bahasa pemrograman, seperti HTML, CSS, JS, atau PHP. Kamu cukup menggunakan website builder yang sekarang banyak beredar di internet!
Salah satu pilihan yang paling terkenal adalah tentunya WordPress. Kamu hanya perlu melakukan instalasi sederhana dan memilih template yang sesuai dengan jenis website kamu. Sudah banyak perusahaan yang menggunakan WordPress, jadi jangan khawatir tentang kualitasnya; pasti terjamin! Psst, website Filemagz juga menggunakan WordPress loh!
Selain itu, ada banyak sekali website builder yang bisa kamu pilih yang lengkap dengan fiturnya masing-masing. Filemagz sudah pernah merangkum topik ini sebelumnya di artikel 4 Rekomendasi Website Builder.
3. Pilih Hosting dan Nama Domain Website Kamu
Setelah kamu selesai membuat website kamu, saatnya mem-publish website kamu di internet! Tapi sebelumnya, Sobat Filemagz harus memilih dulu hosting untuk menyimpan semua file di website kamu agar dapat diakses secara online.
Nah, karena semua data website kamu akan tersimpan dalam hosting yang kamu pilih, kamu harus pilih dengan sangat hati-hati. Ada 5 hal yang harus kamu perhatikan, yaitu harganya, kapasitas dan fiturnya, keamanan data, customer service, dan hardware yang disediakannya. Filemagz sudah menguraikannya dengan lengkap di artikel 5 Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Memilih Web Hosting nih!
Tidak hanya itu, kamu juga harus menentukan nama domain website kamu. Domain website kamu akan menjadi alamat agar pembaca dapat mengakses website kamu di browser. Perlu diingat, ada banyak sekali variasi domain, loh! Tidak hanya .COM, kamu bisa memilih berbagai ekstensi domain yang ada.
Setelah kamu menentukan hosting dan domain kamu, website kamu siap di-publish deh!
Eits, ada cara yang jauh lebih cepat loh! Cara ini akan jauh lebih efektif untuk membantu kamu membuat website yang unik dan sulit dikreasikan sendiri di website builder. Kamu dapat menghubungi FAVE Solution untuk membantumu membuat website sendiri dengan harga yang sangat terjangkau.
Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk membuat website sendiri? Kamu dapat menghubungi FAVE Solution untuk mendapatkan bantuan jasa membuat website secara profesional atau berkreasi sesukamu dengan berbagai website builder yang ada. Jangan lupa follow akun instagram filemagz dan filetechno untuk informasi menarik lainnya ya! Sampai jumpa di artikel berikutnya!