Hai, sobat FILE! Usai meluncurkan update MIUI 9.2 untuk sejumlah ponsel besutannya, baru-baru ini vendor ponsel asal Tiongkok tersebut, Xiaomi, mengumumkan akan segera merilis sistem operasi terbaru mereka, yakni MIUI 10 berbasis Android Oreo. Tidak sebatas untuk seri smartphone terbaru saja, pembaruan ini juga bisa dinikmati oleh beberapa ponsel Xiaomi yang sudah lama diluncurkan.
Xiaomi memfokuskan pengembangan MIUI 10 untuk menghadirkan fitur-fitur berbasis kecerdasan buatan (AI) dan machine learning. Menariknya, smartphone Xiaomi yang kebagian MIUI terbaru ini cukup merata, mulai dari segmen low-end hingga high-end.
Menariknya, smartphone pertama Xiaomi yang akan mendapatkan MIUI 10 versi stable adalah Mi 8. Sementara itu, Xiaomi sendiri telah merilis beberapa daftar smartphone yang akan mendapatkan update MIUI terbaru ini.
Nah, pasti banyak yang penasaran dengan keunggulan fitur-fitur yang akan dibawa oleh ROM terbaru ini. Berikut bocoran fitur-fiturnya yang perlu kamu ketahui!
Artificial Intelligence (AI)
Di tahun 2018 ini, beberapa vendor smartphone seakan-akan berlomba dalam menggunakan teknologi AI. Penerapan teknologi ini bertjuan untuk membantu smartphone menjadi lebih cerdas. Kecerdasan smartphone antara lain, dalam hal kamera, pengelolaan sistem, konsumsi baterai, pendeteksi benda, dan pemindai wajah. MIUI 10 ini dikabarkan akan menerapkan dukungan artificial intelligence, sehingga dapat membuat kinerja smartphone Xiaomi menjadi lebih cerdas dan lebih optimal untuk digunakan.
Pengelolaan RAM yang Lebih Baik
Masalah yang biasa terjadi di smartphone Android adalah pemakaian RAM yang begitu boros, sehingga mengganggu kita yang ingin beraktivitas menggunakan smartphone Android. Dari permasalahan itu, Xiaomi berusaha menciptakan pengelolaan RAM yang lebih baik, pada MIUI 10 Xiaomi berhasil menciptakan pengelolaan RAM yang lebih baik dan membuat performa lebih stabil namun tidak boros energi.
Telah Mendukung Teknologi Stylus
Kini smartphone yang menggunakan stylus (pena digital) tidak hanya digunakan oleh smartphone kalangan atas saja. Namun, kalangan menengah juga bisa. MIUI 10 smartphone Xiaomi juga sudah mendukung stylus, tujuannya agar setiap smartphone Xiaomi yang mendapatkan update-an MIUI ini dapat dimudahkan dalam beraktivitas sehari-hari.
BACA: 5 HERO MOBILE LEGENDS TERPOPULER YANG PEMAIN ML PERLU TAHU!
Menu yang Mudah untuk Diatur
Pada smartphone Xiaomi yang mendapatkan update MIUI 10, akan disematkan menu yang dapat dikustomisasi agar membuat penggunanya dapat mengatur menu yang terdapat pada smartphone Xiaomi dengan mudah dan cepat.
Sistem yang Lebih Cepat
Smartphone Xiaomi dikabarkan sudah menghilangkan 50 fungsi yang tidak beguna. Hal ini bertujuan untuk merperbaiki MIUI generasi sebelumnya ke MIUI 10. Selain membuat hemat dalam penggunaan baterai, MIUI 10 juga akan memiliki sistem yang berjalan lebih cepat dari MIUI generasi sebelumnya.
Notification Dots
Fitur ini dapat membuat penggunanya untuk mengetahui pesan atau nofitikasi yang belum dilihat. Hanya dengan menekan dan tahan pada aplikasi yg ingin kita lihat notification dots ini bisa kita lihat dari lingkaran kecil yang muncul di sebelah ikon aplikasi yang belum dibaca pesan atau notifikasinya.
Daya Tahan Baterai yang Lebih Baik
Pada MIUI 10 sendiri akan di dukung kemampuan artificial intelligence, yang dapat membantu meningkatkan penggunaan baterai agar dapat memiliki daya tahan yang lebih baik meskipun sedang digunakan untuk beraktivitas seharian.
Berdasarkan bocoran kabar yang beredar, smartphone Xiaomi yang akan mendapatkan update-an MIUI 10. Antara lain,
Seri Mi: Mi MIX, Mi MIX 2, Mi 6, Mi 5, Mi 5S, Mi 5S Plus, Mi 4, Mi 3, Mi 4s, Mi 4c,Mi 6X, Mi MIX 2S, Mi Note 2, dan Mi Note 3,
Seri Redmi: Redmi Note 4/4X, Redmi 5A, Redmi Note 5A, Mi 5X, Mi Max, Mi Max 2, Redmi 4/4X, Redmi 4A, Redmi 3/3s/Prime, Redmi Pro, Redmi 3X, Mi Pad 3, Redmi Note 5 Pro, Redmi S2, Redmi Y1/Lite, dan Redmi Note 3/Pro.
Tentu saja ini merupakan hal menarik, karena Xiaomi tidak melupakan smartphone lama yang telah dikeluarkannya. Nantinya MIUI 10 sendiri dikabarkan akan menghadirkan beragam fitur Android P, yang bisa dibilang menarik karena Android P sendiri terletak pada smartphone kalangan atas.
Nah, apakah smartphone Xiaomi yang dimiliki sobat FILE masuk ke dalam daftar tersebut? Mari kita tunggu saja peluncuran MIUI terbaru yang dikabarkan akan diselenggarakan pada tanggal 31 Mei 2018. Semoga saja smartphone kalian termasuk ya sobat FILE!